
SupersemarNews.JAKARTA — Upacara puncak peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Korps Marinir berlangsung khidmat dan penuh kebanggaan di Markas Komando Korps Marinir, Cilandak, Jakarta, Senin (17/11/2025). Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., bertindak sebagai inspektur upacara sekaligus menerima anugerah sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir
Penganugerahan dilakukan langsung oleh Panglima Korps Marinir Letnan Jenderal TNI (Mar) Dr. Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CRMP. Selain itu, Panglima TNI juga menerima brevet kehormatan Intai Para Amfibi (Taifib) dan brevet Anti Teror Aspek Laut, sebagai bentuk penghormatan atas dukungannya terhadap pengembangan profesionalisme prajurit Marinir.
“Suatu kebanggaan bagi saya bisa hadir bersama prajurit Marinir yang tangguh, disiplin, dan militan, yang telah teruji pengabdiannya kepada bangsa dan negara. Saya bangga dan bersyukur menjadi warga kehormatan Marinir,” ujar Agus Subiyanto dalam amanatnya.
Ia juga menyampaikan apresiasi atas dedikasi, kerja keras, dan ketulusan prajurit Korps Marinir dalam menjaga kedaulatan serta mempertahankan keutuhan wilayah NKRI.
Peringatan HUT ke-80 ini juga dimeriahkan dengan parade militer dan atraksi tempur oleh prajurit Marinir. Berbagai demonstrasi kemampuan tempur amfibi, bela diri, hingga pertunjukan taktis memperlihatkan kesiapsiagaan Marinir sebagai salah satu kekuatan strategis TNI.
Panglima Korps Marinir Letjen TNI (Mar) Endi Supardi menegaskan bahwa peringatan ini menjadi momentum untuk memperkuat soliditas sekaligus mengokohkan komitmen Marinir dalam pengabdian kepada negara. “Korps Marinir akan terus beradaptasi dan meningkatkan profesionalisme untuk menghadapi dinamika tantangan pertahanan,” ujarnya

Upacara yang dihadiri jajaran TNI, purnawirawan, serta tokoh-tokoh penting tersebut menjadi penanda perjalanan panjang Korps Marinir dalam menjaga kedaulatan laut Indonesia selama delapan dekade.
